Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/1024
Title: PENGEMBANGAN VIDEO ANIMASI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN TEMATIK DI KELAS IV SD NEGERI 105376 PANTAI CERMIN KIRI
Authors: Nila Lestari, S.Pd., M.Pd ( PEMBIMBING )
PONIYATI
Keywords: Pengembangan
Video Animasi
Media PembelajaranTematik
Issue Date: 21-Oct-2021
Publisher: UMN AL-WASHLIYAH 69 PGSD 2021
Abstract: Penelitian ini dilakukan karena belum di kembangkannya media pembelajaran Tematik menggunakan Media Video Animasi di SD Negeri 105376 Pantai Cermin Kiri. Pada saat pembelajaran berlangsung pendidik sudah menggunakan media pembelajaran , namun belum menggunakan media pembelajaran berupa teknologi hanya menggunakan buku paket yang didalamnya belum terlalu banyak gambar dan tidak menarik untuk peserta didik, serta pembelajaran tematik yang dipelajari terkesan biasa saja membuat peserta didik sulit memahaminya, kemudian belum menerapkannya media video animasi. Penelitianini mengenai pengembangan video animasi sebagai media pembelajaran Tematik tingkat SD/MI yang dapat membantu pendidik dan peserta didik dalam kegiatan pembelajaran. Jenis penelitian yang akan dilakukan adalah pengembangan (Research and Development atauR&D). penelitian ini mengacu pada model pengembangan ADDIE, yang menggunakan 5 langkah-langkah tahapan penelitian, yaitu 1) Analysis, 2) Design, 3) Development, 4) Implementation, 5) Evaluation. Instrument yang digunakan berupa skala penilaian untuk mengetahui kelayakan video animasi dan mengetahui pembelajaran tematik yaitu menggunakan skala likert. Analisis data yang dilakukan yaitu mengumpulkan data kualitatif dan kuantitatif dari ahli media, ahli materi, peserta didik kelas IV SD. Hasil penelitian yang telah dikembangkan memperoleh desain media pembelajaran berupa video animasi pada pembelajaran tematik dengan persentase kelayakan ahli media 81% dan ahli materi 80% dengan kriteria “Sangat Layak”. Persentase respon peserta didik terhadap kemenarikan produk pada uji coba skala kecil memperoleh persentase 83,8% dengan kriteria “Sangat Menarik” serta respon pendidik sebesar 82,8% dengan kriteria “Sangat Menarik. Berdasarkan hasil validasi ahli dan uji coba produk maka peneliti dapat menyimpulkan bahwa media pembelajaran berupa video animasi layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran.
URI: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/1024
Appears in Collections:Skripsi Mahasiswa

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
COVER.docxCOVER213.62 kBMicrosoft Word XMLView/Open
LEMBAR PENGESAHAN.docxLEMBAR PENGESAHAN27.54 kBMicrosoft Word XMLView/Open
DAFTAR ISI.docxDAFTAR ISI32.31 kBMicrosoft Word XMLView/Open
KATA PENGANTAR1.docxKATA PENGANTAR3.67 MBMicrosoft Word XMLView/Open
ABSTRAK.docxABSTRAK28.54 kBMicrosoft Word XMLView/Open
BAB I.docx
  Restricted Access
BAB I31.24 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB II.docx
  Restricted Access
BAB II44.21 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB III.docx
  Restricted Access
BAB III37.05 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB IV.docx
  Restricted Access
BAB IV992.97 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB V.docx
  Restricted Access
BAB V27.13 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
DAFTAR PUSTAKA.docxDAFTAR PUSTAKA33.45 kBMicrosoft Word XMLView/Open
LAMPIRAN.docxLAMPIRAN2.77 MBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.