Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/615
Title: PENETAPAN KADAR VITAMIN C PADA SEDIAAN TABLET MULTIVITAMIN DENGAN METODE TITRASI IODIMETRI
Authors: IRFANI, MUHAMMAD
Keywords: Tablet
Vitamin C
Titrasi Iodimetri
Kadar
Issue Date: 8-Dec-2019
Publisher: UMN AL-WASHLIYAH 69 FAR 2019
Abstract: Vitamin adalah zat esensial yang diperlukan untuk membantu kelancaran penyerapan zat gizi dan proses metabolisme tubuh. Kekurangan vitamin akan berakibat terganggunya kesehatan. Vitamin C (Asam askorbat) merupakan vitamin yang larut dalam air. Fungsi dasar vitamin C adalah meningkatkan daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit dan sebagai antioksidan yang menetralkan racun dan radikal bebas di dalam darah maupun cairan sel tubuh. Pada penelitian ini sampel yang digunakan adalah tablet vitamin C 500 mg. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar vitamin C yang digunakan dan beredar di apotek. vitamin C pada sampel ini sesuai dengan kadar yang tertera pada etiket kemasan dan apakah memenuhi persyaratan ring kadar yang tertera pada Farmakope Indonesia. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah bersifat Deskriptif, karena bertujuan untuk mengetahui penetapan kadar vitamin C pada sediaan tablet dengan metode titrasi Iodimetri. Menggunakan larutan Iodium 0,03 N, dari warna merah kecoklatan sampai berubah menjadi warna biru kehitaman. Hasil penelitian ini yang telah dilakukan menunjukkan kadar rata-rata vitamin C yang diperoleh dari keenam kali perlakuan adalah pada sampel C+ Plus (Non-Acidic), C+ Phyto Green, dan Good Life (Non-Acidic). Kadar vitamin C yang diperoleh dari masing-masing sampel tersebut yaitu 501,49, 502,81, dan 513,82 mg/tablet. Dimana semua data yang diperoleh dapat diterima karena memenuhi persyaratan yang tertera pada Farmakope Indonesia. Monogravi vitamin C yaitu mengandung asam askorbat tidak boleh kurang dari 90,0 % dan tidak boleh lebih dari 110,0 %.
URI: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/615
Appears in Collections:Skripsi Mahasiswa

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
COVER.xmlCOVER501.22 kBXMLView/Open
Lembar Pengesahan dan Pernyataan.xmlLEMBAR PENGESAHAN74.26 kBXMLView/Open
DAFTAR ISI.docxDAFTAR ISI31.79 kBMicrosoft Word XMLView/Open
Kata Pengantar.docxKATA PENGANTAR68.11 kBMicrosoft Word XMLView/Open
ABSTRAK.xmlABSTRAK66.05 kBXMLView/Open
BAB 1.xml
  Restricted Access
BAB I90.25 kBXMLView/Open Request a copy
BAB 2.xml
  Restricted Access
BAB II316.71 kBXMLView/Open Request a copy
BAB 3.docx
  Restricted Access
BAB III36.88 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB 4.docx
  Restricted Access
BAB IV31.96 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB 5.docx
  Restricted Access
BAB V20.89 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
DAFTAR PUSTAKA.xmlDAFTAR PUSTAKA54.24 kBXMLView/Open
LAMPIRAN.docxLAMPIRAN1.39 MBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.