Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/1566
Title: FORMULASI DAN EVALUASI MUTU FISIK SEDIAAN BODY SCRUB DARI GRANUL KULIT ARI KACANG TANAH (ARACHIS HYPOGAEA L.)
Authors: RISKI, MUGI WINTEN
Keywords: Kacang tanah (Arachis hypogaea L.)
krim body scrub
lulur
kulit ari biji kacang tanah.  
Issue Date: 30-Jul-2020
Publisher: UMN AL-WASHLIYAH 79 FAR 2020
Abstract: Kulit ari biji kacang tanah diketahui mengandung beberapa senyawa metabolit sekunder yaitu flavonoid, alkaloid, tanin, dan triterpenoid. Adanya kandungan flavonoid dalam kulit ari kacang tanah dapat berfungsi sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas yang masuk kedalam tubuh. Kulit ari biji kacang tanah diformulasikan menjadi sediaan krim body scrub, sediaan krim dalam bentuk ini dipilih karena lebih mudah diaplikasikan pada kulit, tidak lengket dan mudah dicuci dengan air. Tujuan penelitian ini adalah untuk memformulasikan kulit ari biji kacang tanah (Arachis hypogaea L.) sebagai krim body scrub dengan berbagai tingkat konsentrasi dan untuk melihat kemampuan dalam mengangkat sel kulit mati pada kulit dalam bentuk krim body scrub. Penelitian ini memakai metode eksperimental, menggunakan granul kulit ari biji kacang tanah (Arachis hypogaea L.) yang diformulasikan dalam bentuk krim body scrub dalam variasi konsentrasi 2% dan 4% serta formula blangko sebagai pembanding. Berdasarkan hasil penelitian pengujian stabilitas menggunakan metode cycling test sediaan stabil dalam penyimpanan, menunjukkan bahwa sediaan homogen, merupakan tipe emulsi M/A, dengan pH memenuhi persyaratan sesuai dengan SNI 16-4399-1996 dengan pH (4,5-8,0). Konsentrasi krim body scrub terbaik adalah konsentrasi pada formula 4%, dimana rata-rata yang diperoleh kelembapan (moisture) diperoleh 64% pada minggu ke-4, pada elastisitas kulit diperoleh 95%, dan pada pigment kulit diperoleh 85% dari keadaan normalnya. Kesimpulan penelitian ini adalah semakin tinggi konsentrasi granul kulit ari biji kacang tanah (Arachis hypogaea L.) yang diformulasikan dalam sediaan krim body scrub maka dapat memberikan hasil yang baik dalam pengujian aktivitas eksfoliator.
URI: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/1566
Appears in Collections:Skripsi Mahasiswa

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
COVER.docxCOVER196.62 kBMicrosoft Word XMLView/Open
LEMBAR PERSETUJUAN.docxLEMBAR PERSETUJUAN16.24 kBMicrosoft Word XMLView/Open
DAFTAR ISI.docxDAFTAR ISI26.2 kBMicrosoft Word XMLView/Open
KATA PENGANTAR.docxKATA PENGANTAR112.74 kBMicrosoft Word XMLView/Open
ABSTRAK.docxABSTRAK15.8 kBMicrosoft Word XMLView/Open
BAB I.docx
  Restricted Access
BAB I18.08 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB II.docx
  Restricted Access
BAB II273.14 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB III.docx
  Restricted Access
BAB III25.46 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB IV.docx
  Restricted Access
BAB IV69.47 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB V.docx
  Restricted Access
BAB V16.06 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
DAFTAR PUSTAKA.docxDAFTAR PUSTAKA17.52 kBMicrosoft Word XMLView/Open
LAMPIRAN.docxLAMPIRAN5.97 MBMicrosoft Word XMLView/Open
BIODATA.docxBIODATA36.71 kBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.