Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/3437
Title: PENGARUH PENGGUNAAN LEMBAR KERJA SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR TEMATIK TEMA CITA-CITAKU PADA SISWA KELAS IV SDN 104266 PEMATANG SIJONAM
Authors: Ramadhani, Rizka
191434193
Sujarwo
Keywords: Lembar Kerja Siswa
Tematik
Sekolah Dasar
Issue Date: 15-Jul-2023
Publisher: FKIP UMN Al-WASHLIYAH 100 PGSD 2023
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan lembar kerja siswa (LKS) terhadap hasil belajar siswa pada tema "Cita-citaku" di kelas IV SDN 104266 Pematang Sijonam. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, dimana terdapat kelas eksperimen yang menggunakan LKS dan kelas kontrol yang tidak menggunakan LKS. Hasil belajar siswa diukur melalui pretes dan posttes, serta dilakukan uji normalitas, uji homogenitas varians, dan uji pasangan untuk analisis statistik. Dari hasil analisis, ketika dilakukan pretes pada kelas eksperimen dan kontrol tampak bahwa kelas ekperimen mendapatkan rata-rata sebesar 70 sedangkan kelas kontrol mendapatkan rata-rata 45, hasil tersebut belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Namun, setelah diberikan perlakuan berupa penggunaan LKS hanya kepada kelas eksperimen, kedua kelas mencapai KKM dalam posttes. Hasil posttes menunjukkan bahwa kelas eksperimen yang menggunakan LKS memperoleh nilai total yang lebih tinggi dan rata-rata nilai 90 dibandingkan dengan kelas kontrol yang tidak menerima perlakuan tersebut mendapatkan rata-rata sebesar 88. Hasil uji normalitas menunjukkan bahwa semua data, baik pretes maupun posttes dari kelas eksperimen dan kelas kontrol, memiliki distribusi normal dengan nilai masing-masing adalah 0,200 dan 0,83 dimana nilai itu lebih besar dari 0,05. Uji homogenitas varians menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan dalam variabilitas data antara kedua kelompok, menunjukkan adanya homogenitas varians yang diperlukan untuk uji independent sample t-test dengan hasil uji homogenitas adalah 0,531>0,05. Hal ini menegaskan bahwa penggunaan LKS memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap hasil belajar siswa. Berdasarkan temuan ini, dapat disimpulkan bahwa penggunaan lembar kerja siswa (LKS) efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada tema "Cita-citaku" di kelas IV SDN 104266 Pematang Sijonam. Studi ini memberikan dukungan empiris untuk menerapkan penggunaan LKS dalam pembelajaran dan menyarankan strategi implementasi yang efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa.
URI: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/3437
Appears in Collections:Skripsi Mahasiswa

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
ABSTRAK.docxABSTRAK807.4 kBMicrosoft Word XMLView/Open
BAB I.docx
  Restricted Access
BAB I27.93 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB II.docx
  Restricted Access
BAB II155.79 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB III.docx
  Restricted Access
BAB III44.62 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB IV.docx
  Restricted Access
BAB IV46.36 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB V.docx
  Restricted Access
BAB V23.2 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BIODATA.docxBIODATA140.89 kBMicrosoft Word XMLView/Open
COVER.docxCOVER266.28 kBMicrosoft Word XMLView/Open
DAFTAR ISI.docxDAFTAR ISI29.76 kBMicrosoft Word XMLView/Open
DAFTAR PUSTAKA.docxDAFTAR PUSTAKA24.31 kBMicrosoft Word XMLView/Open
KATA PENGANTAR.docxKATA PENGANTAR173.21 kBMicrosoft Word XMLView/Open
LAMPIRAN.docx
  Restricted Access
LAMPIRAN2.03 MBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
LEMBAR PENGESAHAN.docxLEMBAR PENGESAHAN700.6 kBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.