Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/4258
Title: ANALISIS PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS V SD NEGERI 167646 KOTA TEBING TINGGI
Authors: Sari, Asti Amanda
191434037
Sujarwo
Keywords: Problem Based Learning
Berpikir Kritis
Kelas V SD
Issue Date: 24-Oct-2023
Publisher: FKIP UMN Al-WASHLIYAH 128 PGSD 2024
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan model problem based learning terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V SD Negeri 167646 kota Tebing Tinggi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan di kelas V SD Negeri 167646 kota Tebing Tinggi. Partisipan dalam penelitian ini, yaitu guru kelas V dan juga siswa kelas V SD Negeri 167646 Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi yang berjumlah 35 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Tahapan analisis data yang dilakukan, yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Dari hasil observasi diketahui skor aktivitas Guru kelas V dalam menggunakan model Problem Based Learning pada proses pembelajaran mendapatkan skor kelayakan sebesar 93,8. Sedangkan dari 35 siswa kelas V SD Negeri 167646 Kota Tebing Tinggi terdapat hanya 6 siswa yang nilai pemecahan masalahnya < 75. Sebanyak 3 siswa nilai pemecahan masalahnya sudah berada pada skor 75 dan 26 siswa lainnya sudah berada pada skor >75. Skor rata-rata pemecahan masalah siswa di kelas V, yaitu 82,03. Pada kemampuan berpikir kritis, Dari 35 siswa kelas V SD Negeri 167646 Kota Tebing Tinggi terdapat sebanyak 12 siswa dengan nilai kemampuan berpikir kritis < 70. Sedangkan 23 Siswa lainnya memiliki kemampuan berpikir kritis dengan nilai > 70. Skor rata-rata kemampuan berpikir kritis siswa kelas SD Negeri 167646 Kota Tebing Tinggi, yaitu 74,14 dengan kriteria “Baik”.
URI: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/4258
Appears in Collections:Skripsi Mahasiswa

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
ABSTRAK.docxABSTRAK286.65 kBMicrosoft Word XMLView/Open
BAB I.docx
  Restricted Access
BAB I34.06 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB II.docx
  Restricted Access
BAB II79.77 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB III.docx
  Restricted Access
BAB III68.64 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB IV.docx
  Restricted Access
BAB IV258.13 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB V.docx
  Restricted Access
BAB V27.35 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BIODATA MAHASISWA.docxBIODATA MAHASISWA276.08 kBMicrosoft Word XMLView/Open
COVER.docxCOVER23.8 kBMicrosoft Word XMLView/Open
DAFTAR ISI.docxDAFTAR ISI23.1 kBMicrosoft Word XMLView/Open
DAFTAR PUSTAKA.docxDAFTAR PUSTAKA29.33 kBMicrosoft Word XMLView/Open
KATA PENGANTAR.docxKATA PENGANTAR193.03 kBMicrosoft Word XMLView/Open
LAMPIRAN.docx
  Restricted Access
LAMPIRAN7.67 MBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
TANDA PERSETUJUAN.docxTANDA PERSETUJUAN199.81 kBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.