Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/2002
Title: EFEKTIVITAS KOLABORASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) DAN RESITASI TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X PADA MATA PELAJARAN PPKn DI SMA SWASTA SUMATERA TANJUNG MORAWA TP. 2017/2018
Authors: Dra. Hj. Disna Ainun Siregar, M.Si ; Drs. Darwin Surbakti, MM ( PEMBIMBING )
SILALAHI, DEWI SARTIKA
Keywords: PBL dan Resitasi
Hasil Belajar
PPKn
Issue Date: 14-Sep-2017
Publisher: UMN AL-WASHLIYAH 13 PPKN 2017
Abstract: Pendidikan sangat berguna bagi kehidupan manusia, khususnya dalam kehidupan sehari-hari. Pendidikan tidak dapat dipisahkan dari sekolah dan belajar. Pembelajaran yang dapat dikatakan optimal adalah pembelajaran di mana guru tidak hanya menjelaskan tetapi siswa harus lebih aktif mencari tahu dan membangun sendiri pengetahuannya. Berdasarkan observasi yang dilakukan di SMA Swasta Sumatera Utara Tanjung Morawa pada materi Pemberantasan Korupsi di Indonesia adalah 48 sementara KKM yang ditentukan adalah 75. Dari hasil tersebut siswa mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal karena minat belajar siswa kurang terhada pelajaran PPKn. Dengan menggunakan metode Kolaborasi Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan Resitasi diharapkan dapat mengatasi kesulitan siswa dalam mempelajari PPKn dan mengembalikan semangat siswa untuk belajar PPKn. Metode ini melibatkan banyak kegiatan siswa sendiri, membuat siswa terbiasa menghadapi dan memecahkan masalah, dan merangsang pengembangan kemampuan berfikir siswa. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana efektivitas penerapan Kolaboratif Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan Resitasi meningkatkan hasil belajar PPKn pada Materi Upaya Pemberantasan Korupsi di Indonesia di Kelas X SMA Swasta Sumatera UtaraTanjung Morawa. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah dengan menggunakan metode Kolaborasi Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan Resitasi aktivitas siswa pada saat proses belajar mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus II, dengan rata-rata tes hasil belajar I sebesar 70 pada siklus I tergolong cukup dan rata-rata tes hasil belajar sebesar 77,12 pada siklus II tergolong baik. Demikian juga dengan ketuntasan belajar siswa pada siklus I sebesar 72,5% tergolong belum tuntas dan pada siklus II sebesar 87,5% tergolong tuntas.
URI: http://repository.umnaw.ac.id/jspui/handle/123456789/2002
Appears in Collections:Skripsi Mahasiswa

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
cover.docxCOVER25.81 kBMicrosoft Word XMLView/Open
DAFTAR ISI.docxDAFTAR ISI15.47 kBMicrosoft Word XMLView/Open
KATA PENGANTAR.docxKATA PENGANTAR12.93 kBMicrosoft Word XMLView/Open
abstrak.docxABSTRAK12.93 kBMicrosoft Word XMLView/Open
BAB I.docx
  Restricted Access
BAB I19.53 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB II.docx
  Restricted Access
BAB II49.76 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB III.docx
  Restricted Access
BAB III48.74 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB IV.docx
  Restricted Access
BAB IV126.89 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
BAB V.docx
  Restricted Access
BAB V12.34 kBMicrosoft Word XMLView/Open Request a copy
DAFTAR PUSTAKA.docxDAFTAR PUSTAKA34.12 kBMicrosoft Word XMLView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.